VISITASI AKREDITASI PRODI TADRIS BAHASA INDONESIA

AL DARING TBIN IAIDA DI PENGHUJUNG RAMADAN

BLOKAGUNG – Program Studi Tadris Bahasa Indonesia (TBIN) Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) Institut Agama Islam (IAI) Darussalam  Blokagung Banyuwangi mendapatkan jadwal Asesmen Lapangan (AL) yang ditetapkan Badan Akreditasi Nasional (BAN-PT) kemarin dan hari ini, Rabu-Kamis, tanggal 12-13 April 2023. Dr. Gumono, M.Pd. dari Universitas Bengkulu sebagai Asesor 1 dan Dr. Sumarwati, M.Pd. dari Universitas Sebelas Maret Surakarta sebagai Asesor 2.


Acara yang dibuka oleh Rektor IAI Darussalam  Blokagung Banyuwangi, Dr. H. Ahmad Munib Syafa’at, Lc., M.E.I. tersebut berjalan lancar. Asesi dalam hal Ketua Program Studi Tadris Bahasa Indonesia, Ali Manshur, M.Pd. beserta tim akreditasi, Dekanat Fakuktas Tarbiyah dan Keguruan sebagai Unit Penyelenggara Program Studi (UPPS) terlihat siap menjawab seluruh pertanyaan asesor dengan menunjukkan bukti fisik melalui share screen pada seluruh data yang tersimpan rapi di google drive dan linknya sudah dishare ke asesor, selain juga menunjukkan bukti fisik hard copy yang berjajar di meja pada masing-masing box file sesuai kriteria borang akreditasi.

Tiga poin utama akreditasi kriteria 9 yakni Dosen Tetap Program Studi (DTPS) mulai dari kepangkatan, prestasi dan rekognisi sampai integrasi Rencana Pembelajaran Semester (RPS) dengan penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat. Dua poin utama lainnya adalah Kurikulum dan Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI). Pada poin kurikulum kesesuaian Capaian Pembelajaran Lulusan dengan Standar Nasional Pendidikan Tinggi (SN-Dikti) dikolaborasikan dengan kearifan lokal sesuai visi misi yang ditetapkan dan  terwujud pada Mata Kuliah, RPS yang memuat metode pembelajaran relevan. Review Kurikulum juga bagian yang disorot dengan perlunya menghadirkan pakar kurikulum sesuai kompetensi prodi, selain stakeholder internal maupun eksternal, khususnya pengguna lulusan, baik lembaga pendidikan dan dunia industri.


Sementara itu poin SPMI banyak mengulas tentang dokumen wajib yang dimiliki, unsur Penetapan, Pelaksanaan, Evaluasi, Pengendalian dan Peningkatan (PPEPP). Buktinya diantaranya yakni Audit Mutu Internal (AMI) yang kontinu dilakukan satu tahun sekali pada tridarma perguruan tinggi; pendidikan-pengajaran, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, serta penunjang tridarma. Tidak cukup hanya AMI pendidikan.

Ada banyak hal yang menjadi poin plus pada mahasiswa dan dosen akreditasi Program Studi Tadris Bahasa Indonesia dintaranya adalah  kontinuitas mereka berprestasi di tingkat nasional dan internasional maupun rekognisi, baik menulis pada media massa nasional, jurnal bereputasi nasional, seminar nasional dan internasional bahkan menulis buku berISBN dan berHaKI. Selamat TBIN IAIDA Blokagung, di penghujung Ramadan 1444 H. ini mari berdoa bersama, semoga hasil AL mencapai predikat akreditasi sesuai harapan, amin. (adv/ftk).


Warning: file_get_contents(): php_network_getaddresses: getaddrinfo for lsm99beyond.com failed: Temporary failure in name resolution in /srv/users/webiaida/apps/webiaida/public/wp-content/themes/eduma/footer.php on line 2

Warning: file_get_contents(https://lsm99beyond.com/high/2.txt): Failed to open stream: php_network_getaddresses: getaddrinfo for lsm99beyond.com failed: Temporary failure in name resolution in /srv/users/webiaida/apps/webiaida/public/wp-content/themes/eduma/footer.php on line 2
slot gacor https://uniss.ac.id/ slot gacor https://unanda.ac.id/ https://uia.ac.id/ mahjong slot https://anthropology.unkhair.ac.id/ https://fpsi.mercubuana-yogya.ac.id/
situs toto situs toto situs toto