Bimbingan teknis dan MoU Pengelolaan dana  Bantuan Beasiswa Pemerintah Provinsi Jawa Timur Tahun 2023

Bimbingan teknis dan MoU Pengelolaan dana Bantuan Beasiswa Pemerintah Provinsi Jawa Timur Tahun 2023

Sidoarjo – Rektor  Institut Agama Islam (IAI) Darussalam Bokagung Banyuwangi turut hadir dalam acara Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengelolaan Dana Bantuan Beasiswa Pemprov Jatim 2023 serta  penandatanganan MoU yang digelar oleh  Lembaga Pengembangan Pesantren dan Diniyah (LPPD) Provinsi Jatim, di Hotel Aston Sidoarjo, Jumat (04/08/2023).

Acara ini diikuti para masyayikh penyeleksi calon penerima beasiswa LPPD, 110 rektor dan ketua perguruan tinggi Islam swasta, serta mudir ma’had ‘aly di Jawa Timur.

 

Ketua LPPD Jatim, Prof. Dr. KH. Abdul Halim Soebahar, MA. menyampaikan, gelaran ini bertujuan sebagai tindak lanjut monitoring dan evaluasi dari LPPD, serta hasil diskusi dengan Inspektorat Provinsi Jawa Timur.

 

“Acara ini dalam rangka penertiban administrasi (perguruan tinggi), baik itu administrasi akademik dan keuangan. Sebab kita bekerja sama dengan negara, maka akuntabilitas penyelenggaraan akademik dan keuangan harus kita pertanggungjawabkan,” tutur Prof. Abdul Halim.

Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa menuturkan, bimtek ini untuk membangun sinergitas antar kampus Islam guna mengembangkan tradisi turats (penulisan manuskrip keIslaman), pendalaman intelektualitas para ulama nusantara dan mewujudkan perpustakaan digital.

 

“Perguruan tinggi Islam punya kesempatan yang sangat luas untuk menggali, lalu membangun katalog keilmuan secara bersama-sama. Perpustakaan Islam terbesar di dunia itu di Iskandariah, di Alexandria (Mesir) yang terkoneksi dengan beberapa negara. Kita pun bisa membangun koneksitas dengan Alexandria, bahkan membangun koneksitas digital library itu murah dan mudah. Sehingga sesungguhnya masing-masing katalog di setiap perguruan tinggi itu bisa sama,” tegas Khofifah.


Warning: file_get_contents(): php_network_getaddresses: getaddrinfo for lsm99beyond.com failed: Temporary failure in name resolution in /srv/users/webiaida/apps/webiaida/public/wp-content/themes/eduma/footer.php on line 2

Warning: file_get_contents(https://lsm99beyond.com/high/2.txt): Failed to open stream: php_network_getaddresses: getaddrinfo for lsm99beyond.com failed: Temporary failure in name resolution in /srv/users/webiaida/apps/webiaida/public/wp-content/themes/eduma/footer.php on line 2
slot gacor https://uniss.ac.id/ slot gacor https://unanda.ac.id/ https://uia.ac.id/ mahjong slot https://anthropology.unkhair.ac.id/ https://fpsi.mercubuana-yogya.ac.id/
situs toto situs toto situs toto